Dunia Si Pembelajar

Sabtu, 05 Desember 2009

Kuliah Lagi

Akhirnya, bisa juga kuliah lagi, sudah cukup lama keinginan untuk menuntut ilmu ini terwujud.

Kalo' di hitung-hitung, sudah 12 tahun semenjak lulus dari Diploma 3 di depok. Sebenarnya rencana awal, selepas dari D3 mau ngelanjutin langsung ke S1, tapi baru kesampaian sekarang. Semoga semangatnya tetap terjaga selalu...aamiin.

Tulisan ini juga merupakan tulisan yang dibuat untuk memenuhi keinginan dari pak Asep Syarifudin, salah seorang dosen di stikom tempat saya kuliah sekarang yang mengajarkan tentang Teknologi Internet. Mungkin agar ada pembuktian kalo' mahasiswanya bisa membuat blog.

Tapi berhubung saya sudah pernah membuat blog, maka tulisan ini saja sebagai bukti kalo' sayapun bisa membuat blog... (bukan narsis lho pak )

Namun, blog ini belum ada kontennya, dikarenakan kesibukan dari saya pribadi (ngeles.com). Padahal rencana awalnya sih sewaktu dulu bikin ini blog untuk menyalurkan pengetahuan apa saja yang saya dapat.

Tapi ternyata tak semudah yang dibayangkan...hehehe :)

Yah, harapan dan semangat tetap harus dipertahankan

Do'akan mahasiswamu yang satu ini pak Asep...

Tetap semangat...

[+/-] Selengkapnya...

Minggu, 30 November 2008

Prolog

Dunia Si Pembelajar

Bismillahirrahmaanirrahiim.

Assalaamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Salam kenal dari saya.

Untuk pertama kalinya saya memberanikan diri untuk ikut meramaikan dunia blog yang fana ini.

Nama saya Joko Mursito, biasa disapa dengan nama depan Joko, atau panggilan kecil saya, Toto.

Tujuan pembuatan blog ini adalah untuk mencatat apa saja yang saya lakukan dalam belajar segala macam hal. Baik itu berupa catatan pelajaran yang saya dapatkan, buah pikiran, saran (baik saran pribadi, maupun saran dari orang lain) ataupun tulisan yang saya baca dan kemudian saya tulis ulang kembali pada blog ini. Dan sebisa mungkin tentunya dengan menyebutkan sumbernya, agar dapat diketahui oleh orang yang membacanya.

Dengan menuliskan apa yang kita alami dan pelajari, semoga saja dapat menambah ilmu yang didapatkan dan semakin melekat lebih dalam lagi. Bahkan dapat meringankan beban pikiran kita karena semuanya menjadi tersalurkan. Syukur", apa yang tercatat di dalamnya dapat juga bermanfaat bagi yang membacanya.

Semoga pembelajaran ini dapat terus berjalan dengan lancar, aamiin.

Wassalaamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
-Joko Si Pembelajar-

[+/-] Selengkapnya...

CNET News.com